Translate

Sunday, July 26, 2015

Books "THE WEDDING"

Books “PERNIKAHAN”
Judul Asli : THE WEDDING
Copyright © 2000, 2001 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : ade Dina Sigarlaki
Desain sampul : Marcel A. W.
Cetakan II : April 2005 ; 480 hlm ; ISBN 978-979-686-526-0   
Harga Normal : Rp. 60.000,-
Rate : 4 of 5

Siapa yang tak mengenal pasangan Simon Steinberg dan Blaire Scott ? Bukan saja karena berbagai produksi film yang berhasil memperoleh penghargaan dan meraih sukses di pangsa pasar, tetapi juga keharmonisan kehidupan rumah tangga mereka yang tampak langgeng selama bertahun-tahun, mengingat trend kawin-cerai yang terjadi di kalangan Hollywood. Putri sulung mereka, Allegra Steinberg yang memilih profesi sebagai pengacara bisnis hiburan, membuatnya cukup terkenal sekaligus super sibuk karena harus berurusan dengan para bintang Hollywood yang terkenal memiliki ‘attitude’ sering terlibat dalam kasus-kasus yang menghebohkan. Walau demikian, Allegra sangat menyukai pekerjaannya, meski ia dituntut siap sedia 24 jam melayani para klien yang beraneka ragam.

Books "HEARTBEAT"

Books “DEBAR HATI”
Judul Asli : HEARTBEAT
Copyright © 1991, 1994 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Budijanto T. Pramono
Cetakan IV : Juni 2005 ; 544 hlm ; ISBN 978-979-511-880-0   
Harga Normal : Rp. 50.000,-
Rate : 3.5 of 5

Bill dan Leslie Thingpen telah menjalani kehidupan pernikahan yang penuh gejolak, bergulat dengan kondisi keuangan hingga pekerjaan Bill mampu memberikan kemewahan tersendiri bagi keluarganya. Namun justru di saat karir Bill sebagai otak dibalik kesuksesan opera sabun ‘A Life Worth Living’ berada di posisi puncak, Leslie mengajukan perceraian karena pernikahan mereka sudah tidak seperti yang ia dambakan. Bill menjadi terobsesi dengan pekerjaannya, hingga nyaris kehilangan komunikasi dan hubungan dengan keluarganya, terutama Leslie. Patah hati dan kehilangan kedua anaknya, karena Bill memilih pindah ke kota besar demi perkembangan operasional pekerjaannya, membuat dirinya tenggelam dalam pekerjaan nyaris 24 jam sehari. Bill berjanji pada dirinya sendiri untuk tidak pernah lagi jatuh hati, karena kehilangan yang ia rasakan dalam perceraian sangat menyakitkan. Bill larut dalam kesibukkan dan hanya bersedia menjalin hubungan singkat tanpa keterikatan dengan wanita-wanita cantik dan menarik, silih berganti ...

Books "REMEMBRANCE"

Books “LABIRIN KENANGAN”
Judul Asli : REMEMBRANCE
Copyright © 1981, 1999 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Rina Buntaram  
Cetakan I : Oktober 1999 ; 592 hlm ; ISBN 979-655-169-1   
Harga Normal : Rp. 50.000,-
Rate : 3 of 5

Serena di San Tibaldo kembali ke Italia pada bulan Agustus 1945, di saat situasi Perang Dunia II sudah mulai mereda. Kini ia telah menginjak usia 19 tahun, dan selama lebih dari 4 tahun, telah hidup mengasingkan diri di bawah perlindungan para biarawati di New York, Amerika Serikat. Ia kehilangan kedua orang tuanya, keturunan bangsawan terkemuka yang dibunuh oleh kaum fasis karena dianggap menentang Mussolini. Peristiwa mengerikan yang senantiasa tertanam di benak gadis berusia 14 tahun itu, dan situasi peperangan yang tak menentu, memaksa neneknya, La Princessa alicia di San Tibaldo untuk segera mengirim cucu satu-satunya ke tempat yang jauh dan aman.

Friday, July 24, 2015

Books "PASSION'S PROMISE"

Books “DI UJUNG JANJI”
Judul Asli : PASSION’S PROMISE
Copyright © 1995 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Rahartati Bambang  
Cetakan III : Mei 2002 ; 656 hlm ; ISBN 978-979-605-360-5   
Harga Normal : Rp. 60.000,-
Rate : 2.5 of 5

Ia terlahir sebagai Kezia Saint Martin – putri tunggal pasangan Lady Liane Holmes-Aubrey Saint Martin dan Keenan Saint Martin, dan bukan hanya kekayaan keluarga yang membuatnya sangat terkenal, melainkan sejarah masa lalu kedua orang tuanya yang senantiasa membayangi hidup serta masa depan Kezia. Ibunya yang cantik, anggun, menawan, ternyata tidak bahagia nyaris sepanjang hidupnya, dan memilih ‘jatuh-hati’ pada guru private putrinya, menimbulkan skandal yang mengguncang tatkala sang pujaan hati justru melakukan pemerasan terhadap ayah Kezia.

Books "ONLY WITH YOUR LOVE"

Books “HANYA CINTAMU”
Judul Asli : ONLY WITH YOUR LOVE
[ book 2 of VALLERANDS Series ]
Copyright © 1992 by Lisa Kleypas
Penerbit Dastan Books
Alih Bahasa : Endang Sulistyowati
Editor : Sylfentri
Desain sampul : Chombro51@yahoo.co.id | © photographer : Bogdan ; Nikitsin ; Cwmgary
Cetakan I : April 2012 ; 484 hlm ; ISBN 978-602-9267-90-7
Harga Normal : Rp. 60.000,-
Rate : 3 of 5

Kelanjutan kisah keluarga Vallerand dibuka dengan kisah si kembar, Philippe dan Justin setelah mereka beranjak dewasa dan memilih jalan hidup yang masih bertolak belakang. Philippe yang memilih profesi sebagai dokter, sedang dalam perjalanan dari Prancis menuju New Orleans sembari memboyong pengantin barunya. Namun malapetaka menimpa mereka ketika kapal yang ditumpangi diserang oleh perompak yang sangat kuat sekaligus keji. Celia Vallerand tak mampu melaksanakan mandat suaminya untuk melakukan ‘bunuh diri’ jika mendapati kaum perompak berhasil merebut kapal dari seluruh awaknya. Akhirnya ia harus menerima nasib sebagai tawanan sekaligus menyaksikan kematian sang suami yang luka parah saat dibuang ke laut oleh kaum perompak. Ia mendapati maut bukanya sesuatu yang menakutkan dibandingkan nasib yang menanti dirinya. Bukan sekedar menjadi tawanan belaka, kecantikannya yang tidak biasa membuat dirinya diberikan sebagai ‘hadiah’ kepada salah satu pimpinan perompak yang terkenal sadis dan brutal dalam menangani ‘wanita-wanita’ yang menjadi persembahannya.

Thursday, July 23, 2015

Books "A SPANISH LOVER"

Books “SANG KEKASIH SPANYOL”
Judul Asli : A SPANISH LOVER
Copyright © 1993 by Joanna Trollope
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Istiani Prajoko
Desain & ilustrasi sampul : Eduard Iwan Mangopang
Cetakan I : Juli 2006 ; 472 hlm ; ISBN 978-979-22-2215-9
Harga Normal : Rp. 63.000,-
Rate : 3 of 5

Lizzie dan Frances, dua saudara kembar yang memiliki sifat dan pemikiran yang bertolak belakang. Beranjak dewasa, keduanya memilih jalan hidup yang juga berbeda. Lizzi bertemu dengan Robert, dan keduanya segera menikah, memiliki anak dan bekerja sama mengurus toko seni yang dirintis dari nol. Toko yang bernama ‘Shore to Shore’ berjalan dengan sukses hingga kehidupan pasangan Robert dan Lizzie segera meningkat ke taraf yang lebih baik. Sedangkan Frances justru memilih kehidupan bebas tanpa terikat oleh pernikahan, menjalani pekerjaannya dengan serius, yang membuatnya harus sering melanglang buana ke lokasi serta negara yang berbeda. Walau sama-sama disibukkan dengan keseharian yang berbeda, baik Lizzie maupun Frances mampu menemukan waktu untuk saling berbagi.

Books "WANDERLUST"

Books “BARA KELANA”
Judul Asli : WANDERLUST
Copyright © 1986, 2005 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Thress Susilastuti
Desain sampul : Eduard Iwan Mangopang
Cetakan I : Maret 2005 ; 560 hlm ; ISBN 978-979-22-1241-9
Harga Normal : Rp. 45.000,-
Rate : 3.5 of 5

Audrey Driscoll kehilangan kedua orang tuanya pada usia 11 tahun akibat kecelakaan fatal. Ia harus pindah dari kediaman keluarganya di Hawai dan menetap di San Fransisco, Amerika Serikat  bersama kakeknya, Edward Driscoll, dan berperan sebagai pengganti orang tua terhadap adiknya, Annabelle yang masih berusia 7 tahun pada saat tragedi itu terjadi. Selama 14 tahun, Audrey membaktikan diri dan waktunya untuk mengurus rumah tangga kediaman kakeknya yang sangat besar, sekaligus memastikan baik Annabelle maupun Edward tidak pernha mengalami kesulitan dalam keseharian mereka. Dan kini menjelang persiapan pernikahan Annabelle dengan Harcourt Westerbrook IV – pria yang awalnya mengejar Audrey tetapi dengan cerdik dialihkan perhatiannya kepada Annie oleh Audrey.

Books "LONE EAGLE"

Books “CINTA PERTAMA”
Judul Asli : LONE EAGLE
Copyright © 2001 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Gita Yuliani K.
Desain Sampul : Marcel A.W.
Cetakan I : Juli 2002 ; 560 hlm ; ISBN 978-979-686-892-6
Harga Normal : Rp. 40.000,-
Rate : 3 of 5

Kate Jamison berusia 17 tahun ketika pertama kali bertemu dengan Joe Albright – pilot kenamaan yang disejajarkan dengan Charles Lindbergh di sebuah pesta debutan. Semenjak itu, keduanya terikat oleh benang merah yang semakin lama semakin erat walau situasi dan kondisi membuat keduanya tidak mampu bersatu dengan mudah. Selain faktor usia dimana Joe lebih tua 12 tahun dari Kate, dan tidak-disetujuinya hubungan mereka oleh ibu Kate yang mendambakan putri tunggalnya memperoleh kehidupan dan masa depan yang lebih baik, faktor utama mengapa keduanya tidak mampu bersatu walau hati saling bertautan justru berasal dari Kate dan Joe.

Books "THE KLONE & I"

Books “LELAKI ITU DAN AKU”
Judul Asli : THE KLONE & I
Copyright © 1997, 1999 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Sutanty
Cetakan III : Oktober 2003 ; 256 hlm ; ISBN 978-979-655-171-2
Harga Normal : Rp. 25.000,-
Rate : 1.5 of 5

Roger dan Stephanie telah menikah selama 13 tahun, ketika Roger mendadak minta cerai karena tertarik gadis yang jauh lebih muda dan kaya raya. Ia sama sekali tidak memperdulikan anak-anaknya, Charlotte (11 tahun) dan Sam (6 tahun), apalagi memikirkan kondisi Stepahnie. Proses perceraian yang menyedihkan dan membuat kehidupan mereka jungkir-balik, nyaris menenggelamkan Stepahnie dalam depresi yang berkepanjangan. Ketika ia akhirnya berhasil mempertahankan ‘pikiran warasnya’ – Stephanie tak pernah menyangka akan menemukan belahan hati yang lain di kemudian hari.

Tuesday, July 21, 2015

Books "THE KISS"

Books “MERENGKUH KEBAHAGIAAN”
Judul Asli : THE KISS
Copyright © 2001 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Julanda Tantani
Desain sampul : Eduard Iwan Mangopang
Cetakan I : Februari 2006 ; 512 hlm ; ISBN 978-979-22-1972-2   
Harga Normal : Rp. 45.000,-
Rate : 3.5 of 5

Gordon Forrester adalah pria yang angkuh dan selalu berusaha menampilkan citra dirinya yang sempurna tanpa cacat. Ketika ia memilih menikahi Isabelle Forester – gadis cantik nan menawan, sangat belia hingga mudah percaya bahwa Gordon akan menjadi pasangan idela bagi masa depannya, tanpa mengetahui itikad sebenarnya mengapa Gordon memilih dirinya setelah sekian lama membujang sebagai pria yang sukses dalam karirnya. Bagi Isabelle, pernikahan itu sendiri merupakan impian, karena Gordon memberikan hal-hal yang menakjubkan untuk dirinya. Hingga kelahiran putri sulung mereka, Sophie, disusulkan kelahiran Theodore ‘Teddy’ yang menjadi buah hati sang ibu karena ia lahir dengan kelainan organ tubuh yang membuatnya lemah, bahkan diramalkan tidak akan berumur panjang. Pada saat-saat berat inilah Isabelle mulai melihat sisi lain Gordon yang tak pernah diketahui oleh dunia luar.

Books "CHANGES"

Books “PERGULATAN HATI”
Judul Asli : CHANGES
Copyright © 1983, 2004 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Istiani Prajoko
Cetakan I : Juni 2004 ; 504 hlm ; ISBN 978-979-22-0879-5
Harga Normal : Rp. 40.000,-
Rate : 3 of 5

Dr. Peter Hallam adalah ahli bedah jantung yang sangat handal di Los Angeles. Bukan saja keahlian yang menakjubkan tetapi juga dedikasi yang dicurahkan demi menolong pasien-pasien yang membutuhkan bantuannya, membuat sosok pria ini disukai oleh siapa saja. Ditambah dengan penampilan dan pembawaannya yang ramah dan menarik, tidak sedikit wanita, tua maupun muda yang tertarik pada pria ini. Namun kematian istri tercinta akibat penyakit yang tak mampu ia tolong, membuatnya patah hati dan menutup diri, mencurahkan pikiran dan waktunya untuk pasien serta ketiga anaknya. Setahun telah berlalu, Peter Hallam tak pernah menduga bahwa ia akan mengalami ‘jatuh-cinta’ sekali lagi, pada wanita yang justru sama sekali berbeda dengan Anne yang ia cintai sedemikian dalam.

Tuesday, July 14, 2015

Books : "ANSWERED PRAYERS"

Books “DOA-DOA YANG TERKABUL”
Judul Asli : ANSWERED PRAYERS
Copyright © 2002 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Lanny Murtihardjana
Desain sampul : Eduard Iwan Mangopang
Cetakan I : Agustus 2005 ; 504 hlm ; ISBN 978-979-22-1552-2   
Harga Normal : Rp. 55.000,-
Rate : 3 of 5

Alex dan Faith Madison telah menikah selama 24 tahun hingga kedua putri mereka beranjak dewasa dan menjalani kehidupan terpisah saat kuliah dan bekerja di kota yang berbeda. Jika sepanjang hidupnya Isabelle mencurahkan waktu dan tenaga untuk kedua putrinya hingga nyaris tak memiliki waktu untuk memikirkan kepentingan dirinya, kini ia merasakan rasa sepi dan hampa yang tanpa disadari telah berjalan cukup lama dalam kehidupan rumah tangganya. Alex bukanlah pria yang sama dengan pertama kali Isabelle bertemu, atau bisa jadi karena usianya yang relatif muda saat ia berkenalan dengan Alex telah membuatnya ‘menutup mata’ pada sifat-sifat Alex yang kini terasa sangat mengusik perasaan Faith. Ia adalah wanita yang hangat, ramah dan gemar bergaul sedangkan Alex justru dingin dan acuh, hanya memperdulikan hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan atau sesuatu yang menguntungkan dirinya. Pengabdian Faith  sebagai sosok istri yang sempurna merupakan tuntutan utama yang selalu ia tekankan tanpa pernah sekalipun ia berniat untuk memberikan pujian atau menunjukkan perasaannya.

Books :"SUNSET IN ST. TROPEZ"

Books “CINTA BERSEMI DI ST. TROPEZ”
Judul Asli : SUNSET IN ST. TROPEZ
Copyright © 2002 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Istiani Pradjoko
Desain Sampul : Marcel A.W.
Cetakan II : April 2007 ; 256 hlm ; ISBN 978-979-22-2470-2
Harga Normal : Rp. 35.000,-
Rate : 3 of 5

Eric dan Diana Morrison telah menjalani 32 tahun pernikahan yang bahagia, langgeng dan menjadi sumber ‘iri-hati’ setiap kenalan dan kerabat yang mengenal pasangan ini. Kehidupan rumah tangga yang harmonis dan tetap saling mencintai setelah sekian lama, menjadikan mereka berdua panutan bagi keluarga lain, terutama sahabat-sahabat karib mereka. Sahabat Eric, John Donnaly yang menikah dengan Pascale – wanita temperamental dari Prancis, hampir selalu diterima dengan tangan terbuka dalam setiap pertemuan dan jamuan keluarga Morrison. Karakter dan penampialn John serta Pascale yang bertolak belakang dan kerap ‘ribut’ menjadikan pertemuan mereka senantiasa ‘ramai’ – apa lagi semenjak adanya keluarga ketiga, pasangan Robert dan Anne Smith, yang dikenal saat Eric membantu proses kelahiran anak pertama Anne. Ketiga pasang sahabat yang sangat erat hubungan satu sama lain ini tak pernah menduga sebuah cobaan akan terjadi, sebagai awal dari rangkaian peristiwa yang akan merubah masa depan mereka...

Books "FIVE DAYS IN PARIS"

Books “LIMA HARI DI PARIS”
Judul Asli : FIVE DAYS IN PARIS
Copyright © 1995, 1997 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : L. Ratnayanti
Cetakan V : Maret 2003 ; 336 hlm ; ISBN 978-979-605-793-1
Harga Normal : Rp. 30.000,-
Rate : 2.5 of 5

Peter Haskell mengira dirinya telah menjalani kehidupan yang sempurna. Istri yang cantik, anak-anak yang menawan, karir yang semakin melonjak dan perusahaan yang semakin berkembang di bawah pimpinannya. Hingga suatu hari di kota Paris, ia bertemu dengan sosok wanita yang membuat hati dan benaknya terguncang. Wanita yang sama sekali asing namun telah menawan dirinya, membuatnya tertarik untuk mengenal lebih dekat, dan ketika hal itu terjadi, ia justru tak mampu menghilangkan wanita itu dari benaknya ...

Books "JOURNEY"

Books “PERJALANAN”
Judul Asli : JOURNEY
Copyright © 2000 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Gita Yuliani K.   
Desain sampul : Marcel A.W.
Cetakan I : Januari 2002 ; 416 hlm ; ISBN 978-979-686-675-5   
Harga Normal : Rp. 45.000,-
Rate : 3.5 of 5

Jack (45 tahun) dan Madeleine Hunter (34 tahun) adalah pasangan yang sangat serasi dan menjadi bahan iri hati orang-orang dalam lingkungan mereka. Jack pemilik jaringan televisi kabel terbesar di Amerika dan pengaruhnya membuat dirinya dipilih menjadi salah satu penasehat Presiden Amerika. Sedangkan Maddy adalah wajah yang sangat dikenal oleh masyarakat karena ia adalah anchor woman ( pembawa acara utama ) yang senantiasa membawakan berita-berita terkini melalui televisi milik Jack. Sebelumnya Maddy adalah Madeleine Beaumont – gadis remaja asal Chattanooga yang berusaha melarikan diri dari ayah yang pemabuk dan suka memukuli ibunya, hingga ia memilih menikah dengan Bobby Joe – kekasih semasa sekolah pada usia 17 tahun.

Books "TO LOVE AGAIN"

Books “JATUH CINTA LAGI”
Judul Asli : TO LOVE AGAIN
Copyright © 1980 by Danielle Stell
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Monica Dwi Chresnayani  
Cetakan IV : Maret 2003 ; 432 hlm ; ISBN 978-979-605-441-1   
Harga Normal : Rp. 40.000,-
Rate : 3 of 5

House of San Gregorio adalah rumah mode ternama di Roma yang sangat dikenal oleh kalangan jetset dan high-fashion di Eropa. Dikelola oleh pasangan suami istri yang tak kalah menariknya, karena keduanya sangat rupawan dan menawan, menimbulkan rasa iri karena mampu menjalani kehidupan rumah tangga dan karir secara harmonis. Amadeo dan Isabella di San Gregorio senantiasa tampil di halaman depan tabloid maupun surat kabar, dengan penampilan yang senantiasa mengundang perhatian dan menjadi trensetter tersendiri di kalangan mode. Tiada yang mampu merusak citra pasangan yang sempurna hingga sebuah tragedi merenggut salah satu dari mereka. Amadeo diculik sebagai sandera dengan permintaan tebusan yang sangat tinggi. Isabella berusaha keras mencari jalan keluar demi menyelamatkan nyawa kekasih hatinya. Sayangnya usaha penyelamatan tersebut gagal, dan Amadeo ditemukan tewas terbunuh segera setelah ultimatum para penculik sampai ke Isabella.

Books "A PERFECT STRANGER"

Books “JIKA HATI SALING BERTAUT”
Judul Asli : A PERFECT STRANGER
Copyright © 1981 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Indri K. Hidayat
Cetakan V : April 2003 ; 504 hlm ; ISBN 978-979-511-981-4   
Harga Normal : Rp. 40.000,-
Rate : 2.5 of 5

Alex Hale – pengacara muda yang idealis sedang merenungi kehidupannya kala pernikahan yang dijalani selama 2 tahun bersama Rachel, kandas karena sang istri memiliki ambisi dan impian yang lebih tinggi dari sekedar pendamping dan pengurus rumah tangga. Rachel memilih karir dalam dunia politik yang menjanjikan kehidupan yang lebih menggairahkan daripada hanya menemani Alex sebagai seorang istri. Patah hati, Alex berusaha menata hatinya, tatkala ia tanpa sengaja ‘menyaksikan’ sosok waniat tak dikenal yang menggugah perasaannya yang sedang berkecamuk. Tanpa pernah mengetahui siapa gerangan sosok menawan yang sedang menangis di kejauhan, Alex tak pernah menyangka bahwa pertemuan yang unik itu merupakan awal dari serangkaian hubungan yang tak kalah anehnya – menanti di kemudian hari.

Books "GOING HOME"

Books “TAMBATAN HATI”
Judul Asli : GOING HOME
Copyright © 1973 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Gita K.
Desain sampul : Eduard Iwan Mangopang
Cetakan II : April 2004 ; 416 hlm ; ISBN 978-979-686-288-7  
Harga Normal : Rp. 45.000,-  
Rate : 2 of 5

Gillian Forrester pindah ke San Fransisco bersama putrinya, meninggalkan kehidupan lamanya dari hiruk-pikuk kota New York, untuk mencari ketenangan dan suasana baru usai perceraiannya. Sebagai mantan penata gaya di majalah mode ternama, kini ia cukup puas bisa memperoleh tawaran pekerjaan dari pembuatan iklan komersial dan proyek-proyek rumah produksi. Di sanalah juga ia bertemu dengan Chris Matthews – fotografer berbakat sekaligus pemilik rumah produksi yang sedang naik daun. Sifat Chris yang ugal-ugalan dan periang, mampu memikat hati Gillian, terlepas dari peringatan temannya bahwa Chris dikenal sebagai pria playboy yang kerap membuat ‘hati-patah’ kaum wanita. Gillian semakin jatuh hati melihat hubungan yang terjalin antara Chris dan Sam, mengingat ayah kandung Sam tidak terlalu memberikan perhatian khusus kepada putrinya, selain menunaikan kewajiban saat waktu kunjungan tiba.

Sunday, July 12, 2015

Books "FINE THINGS"

Books “YANG TERINDAH”
Judul Asli : FINE THINGS
Copyright © 1987 by Danielle Stell
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Ny. Suwarni AS  
Desain sampul : Marcel A.W.
Cetakan I : Juli 2003 ; 440 hlm ; ISBN 978-979-22-0117-8   
Harga Normal : Rp. 50.000,-
Rate : 2.5 of 5

Bernard Fine menjalani kehidupan yang terbilang ‘biasa-biasa’ saja meski ia memiliki aneka impian yang cukup besar. Meski berasal dari keluarga Yahudi, ia nyaris tidak terlalu memperhatikan ritual serta adat yang senantiasa didengungkan oleh sang ibu. Justru ia sering memilih hal-hal yang bertentangan dengan aneka ‘nasehat’ sang ibu. Termasuk salah satunya, memilih gadis yang diharapkan menjadi pasangan hidupnya, bukan dari keturunan Yahudi. Entah mengapa Bernard mengalami kegagalan berulang-ulang dengan percintaannya, yang biasanya berbuntut pada perpisahan atau putus hubungan dimana ia menjadi pihak yang ‘diputus’ ... dan membuat Bernard semakin muram dan penuh kejengkelan, karena sang ibu mendengung-dengungkan ‘sudah kukatakan sebelumnya ...’ sebagai pengingat bahwa kegagalan Bernard akibat tidak mau mendengarkan nasehat sang ibu.

Thursday, July 9, 2015

Books "THE CHRONICLES OF AUDY : 21"

Judul : THE CHRONICLES OF AUDY : 21
[ book 2 of THE CHRONICLES OF AUDY Series ]
Copyright © 2014 by Orizuka
Penerbit Haru
Editor : Tia Widiana
Proofreader : NyiBlo
Desain & ilustrasi sampul : Bambang ‘Bambi’ Gunawan
Cetakan II : September 2014 ; 308 hlm ; ISBN 978-602-774-237-2
Rate : 4 of 5
“Setelah Audy pergi, kami langsung sadar kalau kehadiran Audy sangat penting bagi kami. Bukan sebagai pembantu ataupun babysitter, tapi sebagai ... bagian dari keluarga.”
Arrrggh ... siapa yang ngak bakalan melted dengar ucapan seperti ini, apalagi yang ‘memohon’ cowok cakep dengan pandangan sendu yang bikin hati ngak ku-ku deh. Makanya, di sinilah diriku kembali, di kediaman 4 cowok yang masih saja bikin ulah dan selalu saja membuatku pusing. Oya, masih ingat diriku kan, Audy Nagisa – masih berusia 22 tahun, masih jomblo dan status ‘persiapan (pembuatan) skripsi’ yang terlantar saking sibuknya ngurusin rumah tangga keluarga baru yang sekarang ku jalani. Setelah ortu mendadak ‘sidak’ dan menyeret diriku pulang ke kampuang halaman, kedatangan 4R yang menjemput diriku karena menganggap diriku sebagai keluarga yang dinantikan ... peristiwa yang seakan baru terjadi kemarin itu sekarang nyaris tidak ada jejaknya.

Wednesday, July 8, 2015

Books "THE CHRONICLES OF AUDY : 4R"

Judul : THE CHRONICLES OF AUDY : 4 R
[ book 1 of THE CHRONICLES OF AUDY Series ]
Copyright © 2013 by Orizuka
Penerbit Haru
Editor : Tia Widiana
Proofreader : Yuli Yono
Desain & ilustrasi sampul : Bambang ‘Bambi’ Gunawan
Cetakan IV : Juli 2014 ; 320 hlm ; ISBN 978-602-7742-21-5
Rate : 3.5 of 5

Ok, asli baca buku ini gara-gara kepo berat dari ‘gunjingan’ teman-teman blogger yang sudah membaca seri ini. Sudah tahu kan, diriku paling males baca novel remaja tipikal romance yang chessy gitu, nah waktu tahu ada teman yang ‘katanya’ sampai nangis sesenggukan baca kisah Audy, tambah deh ke-kepo-anku (apalagi setahuku teman yang ku-mention ini bukan jenis yang gampang bocor sumber airnya). Dannnn ... ketika buku ke-3 yang judulnya 4/4 ini terbit – sepertinya demam Audy melanda sebagian besar pembaca. Langganan online terus nanyain : sudah ada belum bukunya (yang seperti biasa selalu muncul ‘kalo bulan sudah penuh’ alias nunggu berminggu-minggu setelah terbit di Jakarta baru beredar di kota-kota lain #butthat’sanothertopic). Intinya, pada akhirnya, finally (hallah) diriku memutuskan it’s time to explore the world of Audy ... dan inilah kisahnya !

Tuesday, July 7, 2015

Books "BLUE-EYED DEVIL"

Books “CINTA TAK TERDUGA”
Judul Asli : BLUE-EYED DEVIL
[ book 2 of TRAVIS Series ]
Copyright © 2008 by Lisa Kleypas
Penerbit Dastan Books
Alih Bahasa : Dewi Anggraeni
Editor : Sylfentri
Desain sampul : www.expertoha.com | © photographer : Ron Davey
Cetakan I : Februari 2010 ; 444 hlm ; ISBN 978-979-3972-96-1
Harga Normal : Rp. 60.000,-
Rate : 4.5 of 5

Kisah kedua keluarga Travis kali ini mengangkat sosok Haven Travis – putri tunggal Churchill Travis, yang hidup bergemilang harta, dimanja, baik oleh ayah, bibi maupun ketiga saudara laki-lakinya, dan tentu saja sangat cantik sekaligus menarik setelah beranjak dewasa. Ia jatuh cinta pada Nicholas Tanner yang dikenalnya semasa kuliah. Hubungan mereka berkembang cukup cepat, dari kekasih, bertunangan hingga akhirnya menikah. Walau Churchill sebenarnya ingin Haven menjalani kebebasan dan meniti karir sebelum mengingat diri dalam pernikahan, Haven justru ingin segera menjalani kehidupan sebagai Mrs. Nicholas Tanner. Dan impian Haven pun berjalan sesuai keinginannya ... atau setidaknya pada awal pernikahan mereka, karena seiring dengan waktu, Nick mulai menunjukkan karakter dan sifat-sifat aslinya.

Books "THERE YOU'LL FIND ME"

Books “MENEMUKAN-MU”
Judul Asli : THERE YOU’LL FIND ME
Copyright © 2011 by Jenny B. Jones
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Dharmawati
Desain & ilustrasi sampul : Martin Dima (martin_twenty1@yahoo.co.id)  
Cetakan I : Agustus 2014 ; 376 hlm ; ISBN 978-602-03-0814-2
Harga Normal : Rp. 73.000,-
Rate : 3.5 of 5

Finley Sinclair dulu menjalani kehidupan penuh gemerlapan, pesta hura-hura atau sekedar nongkrong menghabiskan waktu bersama teman-temannya. Ia nyaris tak memperdulikan kondisi dirinya, menjadi sorotan publik dan kaum paparazzi. Itu semua terjadi dalam kurun waktu dua tahun. Setelah tragedi yang menimpa keluarga Sinclair yang terkenal di masyarakat, hal tersebut  bukan saja membuat kesedihan mendalam tetapi juga menghancurkan harapan yang pernah ada di hati Finley. Kakaknya terkasih, Will Sinclair yang ceria, periang, supel, ramah dan hangat, tewas dalam peristiwa pemboman sekolah anak-anak di Afghanistan tempat di mana ia menjadi sukarelawan. Berbeda dengan Sinclair yang lebih tertutup, Will justru merupakan pribadi yang terbuka dan gemar melakukan petualangan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...