Translate

Sunday, December 20, 2015

Books "PALOMINO"

Books “PALOMINO”
Judul Asli : PALOMINO
Copyright © 1981, 2000 by Danielle Steel
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Ny. Suwarni A.S.
Cetakan I : Juni 2000 ; 560 hlm ; ISBN 978-979-655-427-0   
Harga Normal : Rp. 55.000,-
Rate : 2.5 of 5

Samantha Taylor, memiliki karir yang menuju puncak serta suami yang mendukung dirinya, setidaknya demikian yang ia sangka. Hingga suatu hari sang suami menjatuhkan ‘bom’ keinginan untuk bercerai karena ia telah jatuh hati pada wanita lain. Patah hati sekaligus depresi, Samantha akhirnya menuruti saran untuk menenangkan hati serta pikiran di salah satu ranch milik kenalan lamanya. Wanita yang selalu berpenampilan modis dan profesional itu segera beralih menjalani kehidupan sehari-hari yang penuh kerja keras secara fisik, membantu mengelola ranch yang cukup luas. Tanpa disadari, hal ini bukan saja membuat Samantha sibuk tetapi juga merupakan terapi yang lebih bagus dibandingkan konsultasi ke psikiater. Hal ini juga mengingatkan Samantha akan kenangan masa lalu, kebahagiaan dan keceriaan tanpa beban saat menghabiskan waktu liburan di tempat itu.


Namun semuanya berubah saat ia berkenalan dengan Tate Jordan, wakil mandor peternakan yang berpenampilan dingin, acuh dan sama sekali tidak ramah semenjak awal perkenalan mereka. Seiring dengan waktu, mereka saling memahami dan mengisi kekosongan yang bercokol di hati masing-masing. Sayangnya, hubungan tersebut tidak berjalan lebih lanjut, karena Tate mendadak munudr dan kemudian menghilang dari peternakan serta kehidupan Samantha. Untuk kedua kalinya Samantha mengalami patah hati. Namun kali ini terasa lebih menyakitkan karena Samantha tahu Tate membalas curahan hatinya. Mengapa pria itu mendadak menghilang dan sengaja menutup jalan bagi Samantha untuk meminta dirinya kembali ? Apakah benar alasan utama hanya karena rasa ‘minder’ pada diri Tate yang menganggap dirinya tidak ‘sekelas’ dengan Samantha ?

Ok, ini bukan kisah yang jelek, namun keberadaan karakter yang mewarnai kisah ini nyaris membuatku ‘gregetan’ – terutama saat membayangkan sosok pria gagah, macho justru mundur teratur di saat peluang untuk memasuki hati wanita yang ia sukai terbuka lebar hanya karena khawatir akan perbedaan status sosial. Dan hal ini berbuntut panjang karena Samantha bertekad ‘mengejar’ pria yang merasa dirinya tidak layak, untuk meyakinkan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan hal tersebut. Sekilas hal ini berkesan sangattttt romantis, well, menurutku justru sebaliknya. Apa karena pernah dicampakkan oleh pria yang berada pada level status sama, membuat Samantha beralih untuk mengejar pria yang tidak memiliki kepercayaan diri ? Kisah berkepanjangan yang menuturkan proses pencarian Samantha menemukan Tate yang lenyap bagai ditelan bumi, sungguh membuatku jemu ...

Jujur, satu-satu kesan baik dan menarik dalam kisah ini, justru dimulai menjelang akhir kisah, saat Samantha mengalami tragedi yang membuatnya cacat, namun ia tetap bangkit untuk mengelola ranch bagi anak-anak yang memiliki kebutuhan ‘khusus’, perjuangan Samantha untuk bukan sekedar menolong tetapi juga memberikan hatinya bagi mereka yang ‘cacat’ hati akibat trauma masa lalu. Mungkin lebih baik menulis kisah ini dengan mengangkat tema pengelolaan ranch bagi anak-anak ‘spesial’ alih-alih berputar-putar tiada henti adegan KDKK (Kejarlah Daku Kau Kutangkap), yang bahkan mengingatkan diriku akan adegan ‘Tom & Jerry’ serta konflik cinta-benci-cinta yang tiada akhir. Jadi pendek banget donk ceritanya ... mmm, lebih baik sih menurutku, karena justru cerita singkat menjelang akhir ini yang lumayan menyentuh dan mengguncang emosi (bukan kejar-kejaran tiada akhir).

Tentang Penulis :
Danielle Steel, lahir pada tanggal 14 Agustus 1947, terlahir dengan nama Danielle Fernandes Dominique Schuelein-Steel, dikenal sebagai penulis asal Amerika yang terkenal dengan novel-novel bergenre romance dan drama. Sampai dengan tahun 2005, karya-karyanya telah terjual lebih dari 800 juta copy di seantero dunia dan menempati posisi ke-4 sebagai bestselling author, serta senantiasa menduduki rating dalam New York Times Bestseller, sekaligus telah diadaptasi dalam berbagai serial / drama televisi.

Dibesarkan oleh sang ayah ketika kedua orang tuanya bercerai saat ia baru berusia 8 tahun, maka masa kecilnya dihabiskan antara kota New York dan keliling Eropa (paling sering di Prancis). Semenjak kecil, ia suka menulis puisi, namun kegemarannya akan dunia tulis-menulis baru terwujud saat ia bercerai dari suami pertama Claude-Eric Lazard, yang dinikahinya pada usia 18 tahun. Dan pada tahun 1972, novel pertamanya “Going Home” yang berfokus pada kisah rumah tangga dan hubungan antar manusia. Menyusul novel kedua dan ketiga : “Passion’s Promise” dan “Now and Forever”  yang mengalami kesuksesan, berbeda dengan hubungan pribadinya dengan kaum pria.

Dengan novel-novel yang telah diterjemahkan lebih dari 28 bahasa dan beredar di lebih dari 47 negara, tak heran jika beliau masuk dalam daftar Guinness Book of World Records pada tahun 1989 sebagai penulis yang karyanya berada di posisi puncak New York Times Bestseller selama 381 minggu berturut-turut. Hingga kini, beliau telah merilis novel yang ke-86 di tahun 2012, di luar karya tulis non-fiksi serta berbagai serial cerita bergambar untuk anak-anak,  dan tampaknya tidak akan berhenti sampai disini. Dengan 24 judul novel yang telah diadaptasi sebagai film, dan menyusul novel ke-25  berjudul ‘Hotel Vendome’ yang sedang dikerjakan untuk rilis pada tahun 2013.

[ more about the author & related works, just check at here : Danielle Steel (USA) |  Danielle Steel's Blog | Danielle Steel (UK) | at Random House | on Goodreads | on Wikipedia | on IMDb | at Twitter | at Facebook ]  

Best Regards,

@HobbyBuku

No comments :

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pesan dan komentar (no spam please), harap sabar jika tidak langsung muncul karena kolom ini menggunakan moderasi admin.
Thanks for visiting, your comment really appreciated \(^0^)/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...