Translate

Tuesday, December 29, 2015

Books "PLEADING GUILTY"

Books “PENGAKUAN”
Judul Asli : PLEADING GUILTY
[ book 3 of KINDLE COUNTY Series ]
Copyright © 1993 by Scott Turow
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Alih Bahasa : Andang H. Sutopo
Desain sampul : Marcel A. W.
Cetakan I : Februari 2004 ; 520 hlm ; ISBN 978-979-22-0661-2
Harga Normal : Rp. 00.000,-
Rate : 2.5 of 5
~ Re-Blogged dari HobbyBuku’s Mystery ~

Mack Malloy, mantan polisi yang akhirnya memilih profesi di bidang hukum, dan bekerja sebagai salah satu pengacara G&G (Gage & Griswell), biro hukum yang cukup terkenal dalam menangani kasus-kasus korporat. Masa lalunya sebagai polisi yang menjadi saksi memberatkan salah satu rekan kerjanya, membuat dirinya bisa masuk di biro hukum tersebut, namun juga menyebabkan dirinya dianggap sebagai pengkhianat karena mengadukan rekan kerja, walau Gino “Pigeyes” Dimonte – mantan partnernya memang melakukan korupsi dan kejahatan lainnya. Kasus yang tidak mampu memberikan bukti solid, membuat dirinya tidak diterima dengan tangan terbuka di kalanga kepolisian, dan juga menyebabkan Gino bertekad membalas dendam karena karirnya bisa dikatakan tidak bisa naik lebih tinggi dengan adanya catatan buruk dalam pekerjaannya.


Kini di usia menjelang 49 tahun, Mack nyaris tidak menangani kasus-kasus hukum yang serius selain masalah-masalah prosedural. Karena itu ia terkejut ketika dipanggil oleh ketiga partner senior di G&G, yang menugaskan dirinya untuk menemukan Bert Kamin – salah satu pengacara senior yang menghilang tanpa bisa ditemukan, bersama dengan dana senilai $5,6 juta. Para petinggi tidak ingin menarik perhatian publik karena itu penyelidikan ini harus dilakukan dalam perusahaan tanpa melibat pihak berwajib. Kasus ini tampaknya cukup mudah, apalagi Mack cukup mengenal Bert, namun seiring dengan penyelidikan yang ia lakukan, dengan melacak tempat-tempat dimana Bert kemungkinan ada, ternyata membawa serangkaian teka-teki aneh yang membingungkan. Ditemukan nama Kam Robert pada beberapa surat dan identitas Bert Kamin, dan puncaknya ia menemukan kepala mayat pria tak dikenal di dalam lemari es kediaman Bert.

Belum sempat Mack menemukan titik jelas dari permasalahan yang memusingkan ini, muncul gangguan berupa kehadiran Gino “Pigeyes” yang menguntitnya dan muncul di tempat-tempat yang tak terduga, berusaha menemukan segala cara untuk membuat Mack terjebak dalam tuduhan melakukan kejahatan. Mack nyaris tidak berkutit karena setiap pintu yang ia coba untuk mendapatkan informasi, tertutup rapat dan menambah hal-hal baru yang membuat misteri dibalik hilangnya Bert Kamin bagaikan lingkaran rumit sarang labah-labah. Siapa sebenarnya Kam Robert dan apa hubungannya dengan Bert Kamin ? Mengapa Gino Dimonte bisa mengetahui selangkah lebih maju hal-hal yang akan dilakukan oleh Mack ? Dan benarkah ada tokoh di balik laya yang memiliki kekuasaan untuk mengatur aneka kejahatan yang sebenarnya merupakan pengalih-perhatian terhadap sesuatu yang busuk yang telah terjadi ?

Kasus kejahatan dengan mengangkat tema hukum atau legal thriller merupakan salah satu kegemaranku, terutama semenjak berkenalan dengan karya-karya John Grisham. Sayangnya gaya penulisan Scott Turow dalam kisah ini tidak membuatku mampu menyukai atau menikmati bacaan sebagaimana karya-karya JG. Tema konspirasi, skandal korupsi dan permainan melibatkan uang dalam nilai tinggi, disertai kasus pembunuhan, perjudian dan penipuan, semuanya merupakan rangkaian faktor yang bisa menarik minat penggemar misteri dan thriller. Walau mayoritas ide kisah ini bisa saja kusukai, gaya penulisan dengan melalui narasi sosok Mack Malloy, nyaris membuatku menyerah dalam seperempat halaman. Bagaikan membaca jurnal harian berisi pikiran Mack yang campur-aduk, melompat-lompat dari satu hal ke hal lain, berputar-putar pada masalah tehnis, membuat kebosanan, jenuh dan kehilangan minat diriku selaku pembaca (-__-)

[ more about the author & related works, just check at here : Scott Turow | on Goodreads | on Wikipedia | at Twitter | at Facebook ]

Best Regards,

@HobbyBuku

No comments :

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pesan dan komentar (no spam please), harap sabar jika tidak langsung muncul karena kolom ini menggunakan moderasi admin.
Thanks for visiting, your comment really appreciated \(^0^)/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...